Satgas OMB Pemilu 2024 Lakukan Pengamanan Rangkaian Kampanye Rapat Umum Capres

    Satgas OMB Pemilu 2024 Lakukan Pengamanan Rangkaian Kampanye Rapat Umum Capres

    Satgas Operasi Mantap Brata (OMB) Kapuas 2024 Polda Kalbar, melakukan pengamanan terhadap seluruh rangkaian kampanye Rapat Umum Capres Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo, di Rumah Adat Betang, jl Trans Kalimantan, Dusun Lingga Barat, Kecamatan Kecamatan Sungai Ambawng, Kabupaten Kubu Raya, di Gedung PCC Pontianak Jl Sultan Abdurahman dan di Pasar Serayu jl.Tanjung pura Kota Pontianak.Rabu (31/01/2024).

    Kabidhumas Polda Kalbar Kombes Pol Raden Petit Wijaya S.IK., M.M saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa Pengamanan terhadap rangkaian kegiatan kampanye Rapat Umum Capres Nomor urut 3 ini dilakukan oleh personel gabungan Satgas OMB Kapuas dari Polda Kalbar, Polresta Pontianak dan Polres Kubu Raya, Personel gabungan tersebut ditempatkan di berbagai titik yang dilalui oleh rombongan Capres , mulai dari penjemputan dan pengawalan dari Bandara Supadio , pengawalan dan pengamanan di gedung PCC, pengawalan menuju tempat istirahat di hotel golden tulip, pengaturan arus lalu lintas jalan raya menuju Sungai Ambawang serta pengawalan dan pengamanan menuju pasar Serayu Jl. Tanjung Pura Kota Pontianak dan selanjutnya diakhiri dengan kegiatan pengawalan kembali menuju Bandara Supadio

    "Personel gabungan tersebut disampingamankan seluruh rangkaian kampanye juga bertugas untuk menjaga dan memelihara ketertiban dan keamanan, serta mencegah terjadinya gangguan kamtibmas sehingga selama kegiatan kampanye situasi masyarakat tetap aman dan kondusif. Kata Kabidhumas

    Kabid Humas menambahkan Dalam pengamanan ini Polda Kalbar menerjunkan Seluruh Satgas OMB Polda Kalbar, Polresta Pontianak hingga Polres Kuburaya, mulai dari Satgas Preventif, Preemtif, Kamseltibcarlantas, Gakkum, Satgas Humas Hingga Satgas Bantuan operasi, rangkaian Kampanye Rapat umum di PCC, Rumah Betang Dusun Lingga serta kunjungan ke pasar Serayu kota Pontiansk ini dihadiri oleh Puluhan ribu pendukung yang berasal dari berbagai daerah di Kalimantan Barat, oleh sebab itu personil diterjunkan secara maksimal baik pengamanan terbuka maupun pengamanan secara tertutup

    Dalam kampanyenya Capres nomor urut 3 menyampaikan visi dan misinya untuk Indonesia, selain itu juga mendengar aspirasi dan tanya jawab dengan masyarakat yang hadir

    Semua rangkaian kampanye Rapat Umum Capres Nomor urut 3 di Gedung PCC, di Rumah Betang kabupaten Kubu Raya serta blusukan ke Pasar Serayu Kota Pontianak dapat dilaksanakan dengan baik, semua rangkaian acara berlangsung dengan aman dan lancar serta situasi Kamtibmas secara umum tetap terpelihara aman kondusif. Tutup Kabid Humas. (CS)

    Pangandaran

    Pangandaran

    Artikel Sebelumnya

    Cipta Kondusifitas Kapolres Pangandaran...

    Artikel Berikutnya

    Pimpinan dan Redaksi Jurnalis Indonesia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Tim SAR Selamatkan Nelayan Pangandaran dari Amukan Gelombang Tinggi
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Anak Muda Betawi Ucapkan Selamat terpilihnya Pramono Anung - Rano Karno Menjadi Gubernur & Wakil Gubernur Jakarta 

    Ikuti Kami